Wednesday, May 11, 2011

Magnum Cafe - Grand Indonesia

Magnum Cafe (sampai akhir Mei 2011)
Grand Indonesia Shopping Town , West Mall level 5. Thamrin No. 1  Jakarta Pusat, 10310

taste : 4/5
ambience : 3/5
price : 3/5
hygiene : 3/5
service : 3/5
overall value : 3/5

Review  Selasa, 10 Mei 2011

menu pesanan : 1 Fountain Fondue & 1 Prince Cookie
total bill : rp. 97.000 (Rp. 45.000 & Rp. 39.000 + tax & service)

Sebenarnya sudah mau coba makan di sini dari dulu.
Tapi selalu ramai. Konon dari pagi hari jam 11 buka sudah ngantri.
Akhirnya sempat juga makan di sini di hari selasa jam 5.30.
Itu pun ngantri 30 menit.
(Tips : saat ngantri, bisa minta menu ke waiter,
dan lihat-lihat dulu daripada bengong berdiri)


Magnum Cafe Grand Indonesia dimanage oleh Ismaya Group,
rencananya cuma buka  sampai akhir Mei 2011.
Ternyata cuma strategi bohong biar orang penasaran dan pada datang.
Setelah Mei masih buka terus...
Kalo enak orang pasti datang kok, 
nggak usah pake boong segala :p

Setelah duduk dan memesan,
baru sadar kalau posisi kursi kita pas di sebelah antrian masuk.
Alhasil kita jadi bahan tontonan para pengantri yang kesal lama.
Magnum Cafe kosepnya Royalty?
Ya, Royalty yang dipelototin rakyat jelata lagi ngantri sembako.

Langsung minta ganti tempat duduk ke waiter.
“Sudah mesan? Nggak bisa pindah tempat mas.
Mestinya tadi sebelum mesan”.
Akhirnya ambil jalan tengah geser kursi duduk membelakangi ‘Rakyat Jelata’.
Dengan syarat “ Gesernya sedikit aja”.

Ternyata kursinya digeser terlalu banyak.
Mungkin takut diamuk interior designer,
posisi kursi diminta dikembalikan.
Tapi sepertinya takut juga digampar teman saya yang matanya sudah berkilat-kilat,
Akhirnya kita diungsikan juga ke tempat duduk yang lebih beradab.

Fake royalty have to perform a Bitch Fit to get a decent spot.

Fountain Fondue datang dalam waktu 10 menit
2 stick magnum vanilla + 1 magnum chocolate truffle + strawberry +pisang + lelehan dark chocolate
Penyelamat mood yang hampir rusak.
Puas bereksperimen celup-celup es krim & potongan buah ke lelehan coklat.
Seperti lapisan coklat Magnum, sayang dark chocolatenya terlalu manis untuk selera saya.
Es krim & buah habis? Kerok sisa lelehan coklat di dalam mangkuk pakai stik kayu. Brutal!

Prince Cookie terdiri dari 2 keping besar cookie & 2 stick magnum  berlapis topping.
Cookienya dahsyat! Chewy, manisnya pas, dengan chocolate chunks.
Magnum stick dengan lapisan caramel & Chocolate Rice crispynya enak banget.
Habis dalam sekejap.
Magnum stick dengan lapisan coklat & kacang tanah tumbuk agak mengecewakan.
Kacangnya kurang garing & wangi. Mungkin lebih enak kalau diganti almond/kacang mete.

Mganum cafe juga menyajikan makanan berat seperti burger, steak, sampai nasi goreng.
Burgernya pakai saus coklat. Mmm... menarik.
Ada juga merchandise magnum, dari pin sampai USB flashdisk.

Kalau hobi sharing makanan,
ada baiknya pesanannya minta dikeluarkan satu-satu.
Es krim cepat mencair kalau kelamaan.
Dan buat yang makannya sedikit, 1 porsi menu yang kita pesan cukup untuk berdua.
(3stick magnum + strawberry +pisang + lelehan dark chocolate)
Kalau ragu pesan 1 dulu, daripada nyisa, dibuang :(

Kalau nggak suka dipelototin orang pas makan,
Cek dulu sekitar tempat duduk yang dipilihkan waiter.

Overall, kualitas makanannya sangat memuaskan.
Sebanding dengan harganya.
Very recommended for chocolate & Ice cream lover.
Visit it before end of May 2011

http://mymagnum.co.id/index.php/page/cafe





Fountain Fondue & Prince Cookie



Interiornya pol abis



Tempat duduk dekat antrian sembako




Sisa-sisa pembantaian.



Open kitchen

1 comment: